EGG DISHES

Hasil gambar untuk egg dishes

Telur merupakan bahan makanan yang bernilai gizi tinggi dan mudah untuk dicerna. Egg dishes biasanya dipergunakan untuk breakfast(sarapan pagi), tetapi dapat juga dihidangkan untuk lunch(makan siang) atau dinner(makan malam).

Contoh jenis egg dishes;
1. Boiled egg
Gambar terkait
Yang dimasksud egg adalah telur rebus. Untuk mendapatkan telur rebus dalam air mendidih dalam jangka waktu tertentu. Berdasarkan lama perebusan, boiled egg dibedakan atas :
a.       Soft boiled egg
Direbus selama 3-4 menit. Hasilnya bagian kuning telur masih cairdan bagian putih agak kental.
b.      Medium boiled egg
Direbus selama 4-8 menit. Hasilnya bagian kuning masih cair sedangkan bagian putih telur sudah mengental(memadat).
c.       Hard boiled egg
Direbus selama 8-10 menit. Hasilnya bagian kuning dan putih telur sudah mengental (memadat).
d.      Over cooked
Direbus lebih dari 12 menit. Cirinya pada batas kuning dan putih terdapat lingkaran berwarna biru.

2.  POACHED EGG
Hasil gambar untuk POACHED EGG
Poach egg adalaah telur yang direbus tanpa kulit pada cairan yang mengandung cuka dan garam. Cuka dan garam berfungsi untuk mengentalkan dan membuat warna putih telur menjadi bersih. Hasilnya bagian putih mengental dibagian luar sedangkan bagian kuning masih dalam keadaan cair.

3. FRIED EGG
Hasil gambar untuk FRIED EGG
Ialah telur yang digoreng dengan menggunakan sedikit minyak dan mentega. Berdasarkan penampilan kuning telurny, fried egg terbagi dua jenis yaitu:
a.       Sunny side up (telur mata sapi)
Telur digoreng sampai bagian putih mengental dan mengelilingi bagian kuningnya yang masih bulat sehingga tampak bagai matahari terbit.
b.      Turn over
Telur digoreng sampai seperti sunny side up. Kemudian telur dibalik sehingga masak di kedua belah sisinya.

4. SCRAMBLED EGG
Hasil gambar untuk scrambled egg
Adalah telur yang dikocok hingga bagian putih bercampur dengan bagian kuning telur, selanjutnya ditambah sedikt cream lalu dimasak dengan api tak langsung hingga kental. Screamble egg dihidangkan diatas toast untuk menghisap kelebihan cairan.

5. OMELETTE
Hasil gambar untuk OMELETTE
Omelette ialah telur yang dikocok hingga bagian putih dan kuning telur bercampur, kemudian digoreng dengan sedikit minyak atau butter pada panas tinggi. Bagian luarnya jangan sampai berwarna cokelat.
Omelette dapat diisi dengan bahan makanan lain dan nama pada omelette dapat diambil dari bahan isiannya. Contoh:
a.       Omlette yang diisi dengan cheese atau keju yang dipotong kecil-kecil diberi nama “Cheese Omelette”.
b.      Omelette yang diisi dengan slice mushroom diberi nama “Mushroom Omelette”.
c.       Omlette yang diisi dengan ham yang dipotong kecil diberi nama “Ham Omelette”

6. EGG IN COCOTTE
Hasil gambar untuk egg in cocotte
Ialah telur yang dipecahkan kulitnya, lalu isinya diletakkan pada cocotte dish kemudian dimasak sampai telur mengental di dalam cocotte dish tersebut. Telur dihidangkan di dalam cocotte dish tersebut.



SOURCE: http://mariaratna82.blogspot.com/2014/02/macam-macam-masakan-telur.html

Comments